Cara Membuat Masakan Kentang Lapis Sayur

KATEGORI


Cara Membuat Masakan Kentang Lapis Sayur.Setelah pada resep kemarin kita membahas tentang mie campur daging sayuran , sekarang kita akan membahas bagaimana cara pembuatan masakan yang satu ini yaitu masakan kentang lapis sayur yang tentu saja mungkin bagi teman-teman semua agak unik dan nyeleneh,tapi ya itulah adanya dan juga mungkin kalau sudah mencoba dan merasakanya teman-teman semua akan ketagihan enaknya...hehe.

Mari kita mulai dengan bahan-bahan untuk membuatnya


Cara Membuat Masakan Kentang Lapis Sayur

Bahan-bahan

  • 3 kg kentang.
  • 3 liter air untuk merebus.
  • 3 butir telur.
  • 1 butir telur,ekstra.
  • 200 gram kacang polong.
  • 200 gram wortel.
  • 3 buah jagung manis.
  • 20butir telur puyuh.
  • 200 gram keju mozarela.
  • 2 bks kaldu ayam bubuk.
  • 2 sdt merica.
  • 1 sdt garam.
  • 50 gram daun seladri.
  • 250 gram daging ayam asap.
  • 2 sdm mentega.

Cara membuatnya

  • Wortel dikupas lalu di potong dadu kecil,sisihkan.Seledri di petiki daunya lalu di iris halus,sisihkan.Keju Mozarela di iris 1x3 cm dan daging asap diiris memanjang lebar 1 cm,sisihkan.Didihkan air dengan api besar lalu rebus jagung hingga matang.Angkat dan tiriskan.Setelah hangat jagung di pipil,sisihkan.Telor di kocok lepas,sisihkan.
  • Didihkan lagi air untuk merebus telur puyuh hingga mengambang dan matang.Angkat dan tiriskan.Rendam sebentar dalam air dingin lalu di kupas,sisihkan.Didihkan sisa air dengan api besar lalu rebus kentang hingga matang.Angkat dan tiriskan.Panas-panas kentang di kupas dan di haluskan.
  • Lalu masukkan kentang ke dalam mangkok besar.Beri kocokan dengan 3 telur,kaldu bubuk,garam,merica dan irisan seledri.Aduk-aduk bahan hingga merata tercampur,sisihkan.Ambil mangkok lain, masukkan irisan wortel,kacang polong dan pipilan jagung.Aduk-aduk dan sisihkan.Ambil pinggan tahan panas lalu olesi dengan sedikit mentega.Masukkan 1/3 bagian kentang halus kedalamnya sambil diratakan.
  • Lalu tuang 1/2 bagian sayuran ke atas kentang dan ratakan.Susun 10 butir telur puyuh dan taburi dengan irisan daging asap.Masukakn lagi sebagian kentang halus dan ratakan.Tambahkan sisa sayuran,telur puyuh dan irisan daging asap,tutup dengan sisa kentang halus dan ratakan.Kemudian susun irisan mozarela di atas kentang lalu olesi dengan sisa telur.Panaskan dandang lalu kukus kentang tutup sampai 20-30 menit atau hingga keju meleleh dan semua bahan matang.Keluarkan dari dandang dan sajikan panas-panas dengan saus sambal.
Demikinlah Cara Membuat Kentang Lapis Sayur.Semoga bermanfaat.

Baca Juga

Artikel Terkait